Analisis Penyebab Terjadinya Contract Addendum pada Proyek Pembangunan Gedung SBSN Kampus III UIN Imam Bonjol Padang

Authors

  • Ari Syaiful Syaiful Rahman Teknik Sipil, Universitas Negeri Padang, Indonesia
  • Sundari Asun Kesuma Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.24036/cived.v10i1.384112

Keywords:

Contract; Addendum; Proyek Konstruksi.

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya Contract Addendum pada Proyek Pembangunan Gedung Pendidikan SBSN Kampus III UIN Imam Bonjol Padang yang menyebabkan terjadinya perubahan anggaran biaya kontrak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya Contract Addendum pada Proyek Pembangunan Gedung Pendidikan SBSN Kampus III UIN Imam Bonjol Padang. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dimana menggunakan instrument penelitian yaitu dengan penyebaran kuesioner untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya Contract Addendum pada proyek ini. Pengumpulan data instrument penelitian menggunakan teknik Purposive Sampling dengan sampel sebanyak 31 sampel, diambil dari populasinya yaitu karyawan PT. Yodya Karya (Persero) dan PT. PP (Persero) Tbk. Berdasarkan hasil uji hipotesis uji korelasi linear berganda didapat nilai r hitung ≥ r tabel. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, faktor-faktor yang mempengaruhi penyebab terjadinya Contract Addendum pada Proyek Pembangunan gedung Pendidikan SBSN Kampus III UIN Imam Bonjol Padang antara lain faktor lingkup pekerjaan, gambar, spesifikasi teknis, volume pekerjaan, personal manajerial atau peralatan utama, dan jadwal pelaksanaan. Masing-masing faktor ini memiliki tingkat hubungan yang berbeda dengan Contract Addendum. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji korelasi, uji T, dan uji Koefisien determinasi. Faktor penyebab Contract Addendum yang memiliki tingkat hubungan sangat kuat yaitu antara Gambar (X2) terhadap Contract Addendum (Y), spesifikasi teknis (X3) terhadap Contract Addendum (Y), dan Jadwal Pelaksanaan (X6) terhadap Contract Addendum (Y). Dilihat dari hasil nilai koefisien korelasi berdasarkan nilai r hitung.

Downloads

Download data is not yet available.

References

S. Wibowo. 2020. “Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Terjadinya Addendum pada Proyek Konstruksi di Bandara Soekarno Hatta.”

R. D. O. Putri, V. H. Puspita, and Y. Simamora. 2019. “Analisis Faktor Penyebab, Akibat, dan Proses Contract Addendum Proyek Konstruksi Jalan Kota Palangkaraya,” J. Tek., vol. 2.

M. Khamim and W. Harsanti. 2019. “Analisis Penyebab Addendum Dan Pengaruhnya Terhadap Efektivitas Sasaran Proyek Pembangunan Gedung Di Kota Malang,” Prokons Jur. Tek. Sipil, vol. 12.

N. dan B. Mulyadi. 2013. “Tinjauan Addendum Waktu Pelaksanaan Proyek Pembangunan Jembatan Kampung Baru Nan Xx Kota Padang,” vol. 2.

N. K. S. E. Yuni, K. A. Suryawan, and I. N. Suardika. 2018. “Evaluasi Kinerja Proyek Pembangunan Gedung Akibat Perubahan Kontrak Dengan Metode Earned Value.” vol. 8.

A. Maulana. 2016. “Faktor Penyebab Terjadinya Contract Change Order (CCO) dan Pengaruh Terhadap Pelaksanaan Proyek Konstruksi Pembangunan Bendung,” vol. 2.

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung.

S. Arikunto. 2013. , Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta.

I. Ghozali. 2018. “Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS25."

D. Priyatno. 2013. Mandiri Belajar Analisis Data Dengan SPSS. Mediakom.

Downloads

Published

2023-03-30

How to Cite

Rahman, A. S. S., & Kesuma, S. A. (2023). Analisis Penyebab Terjadinya Contract Addendum pada Proyek Pembangunan Gedung SBSN Kampus III UIN Imam Bonjol Padang. CIVED, 10(1), 288–295. https://doi.org/10.24036/cived.v10i1.384112

Issue

Section

Articles